Saat musim hujan datang jas hujan menjadi item yang sangat penting yang harus dibawa saat bepergian, khususnya bagi Anda yang menggunakan sepeda motor. Adapun pengertian jas hujan sendiri ialah pakaian tahan air yang dipakai untuk melindungi tubuh dari hujan, fungsinya ialah meminimalkan air masuk ke dalam tubuh dan pakaian. Jenis-jenis jas tahan air ini terbagi menjadi beberapa bagian, antara lain ponco, overcoat, bentuk training atas bawah dan ada juga yang berbentuk gamis atau rok.
Cara Ampuh dan Tepat Menghilangkan Jamur dari Jas Hujan
Musim di Indonesia terbagi menjadi dua bagian, yaitu musim hujan dan musim kemarau. Saat musim hujan tiba jas hujan menjadi salah satu benda yang paling sering kita butuhkan, namun saat musim kemarau tiba maka benda ini akan kita simpan karena tidak terpakai lagi. Penyimpanan yang benar tidak akan menimbulkan jamur dan bau, namun berbeda cerita lagi jika Anda salah dalam menyimpan jas hujan. Biasanya penyimpanan yang salah bisa menyebabkan jamur yang sangat mengganggu, dari pada keluar uang banyak lagi untuk membeli jas, alangkah baiknya Anda melakukan cara ini untuk menghilangkan jamur dengan mudah.
1. Hilangkan jamur dengan cuka putih
Cula putih menjadi salah satu cairan serbaguna yang bisa digunakan untuk membersihkan jamur, adapun langkah-langkah yang harus Anda lakukan ialah dengan membasahi terlebih dahulu kain dengan air yang bersih, selanjutnya tuangkan cuka putih pada kain tersebut, usapkan kain pada bintik jamur di seluruh jas lalu diamkan selama kurang lebih 30 menit, langkah terakhir silahkan bilas jas dengan air yang dingin. Karena aroma cuka yang cukup menyengat, alangkah baiknya cuci kembali jas dengan menggunakan detergen.
2. Menggunakan garam kasar
Anda juga bisa menyelesaikan masalah jamur pada jas hujan menggunakan garam yang kasar, cara menggunakannya sangat simpel dan sederhana. Yaitu dengan cara menggosokkan garam menggunakan kain yang tidak dipakai pada permukaan jas, Anda juga bisa mencampurkannya dengan jeruk nipis. Lalu diamkan selama kurang lebih 30 menit dan bilas menggunakan air yang bersih.
3. Jeruk Nipis
Biasanya noda jamur yang sudah mengering cukup sulit dibersihkan dengan air, sebagai gantinya Anda bisa mengaplikasikan jeruk nipis untuk menghilangkannya. Kandungan asam yang ada di dalamnya akan mencegah jamur timbul kembali. Adapun langkah-langkahnya ialah potong jeruk nipis menjadi dua bagian, peras air jeruk nipis langsung di permukaan jas, diamkan saja beberapa saat dan gosok dengan sikat gigi yang tidak terpakai, langkah selanjutnya bilas dengan menggunakan air yang bersih, jangan lupa untuk hasil maksimal silahkan cuci kembali menggunakan detergen.
Tips Merawat Jas Hujan
Agar jas hujan awet dan tidak mudah terkena jamur ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan, yang pertama setelah pemakaian sebaiknya bersihkan permukaan jas hujan dengan air yang bersih, untuk membersihkannya Anda juga bisa memanfaatkan kanibo. Jika sudah dibersihkan langkah selanjutnya adalah mengeringkan atau mengangin-anginkan agar jas hujan tidak lembab dan berbau. Jika jas hujan sudah tidak digunakan lagi maka lipatlah jas hujan yang bersih dan kering di tas khusus, letakkan di lemari atau tempat aman dari gigitan tikus dan kelembaban.
Jika musim kemarau sudah berlalu dan tiba musim hujan kembali Anda bisa memanfaatkan jas hujan sebelumnya tanpa harus membeli lagi. Jika terkena jamur lakukan langkah-langkah membersihkan jas hujan agar bersih kembali dan siap digunakan.
Dapatkan penawaran harga jas hujan terbaik dari temtera.com sekarang juga!